Cara memilih benih padi yang baik
Berikut Ini adalah tips untuk memilih benih padi yang baik:
Penggunaan benih bersertifikat dan benih dengan vigor tinggi sangat disarankan, karena :
Berikut Ini adalah tips untuk memilih benih padi yang baik:
- Masukkan benih ke dalam ember berisi air garam 3% atau larutan ZA dengan perbandingan 1 kg ZA dilarutkan dengan 3 liter air atau larutan air dan debu. Benih yang akan ditanam adalah yang tenggelam dalam larutan tersebut.
- Tempatkan benih terpilih ke dalam kantong kain str imin (longgar), kemudian rendam dalam air hangat. Tiriskan, air dari kantong kain keluarkan dan letakkan di tempat hangat
- Untuk daerah yang sering terserang hama penggerek batang, disarankan perlakuan benih (seed treatment) dengan pestisida fipronil (regent) 50 ST yang juga dapat membantu mengendalikan hama keong mas.
Penggunaan benih bersertifikat dan benih dengan vigor tinggi sangat disarankan, karena :
- Benih bermutu akan menghasilkan bibit yang sehat dengan akar yang banyak
- Benih yang baik akan menghasilkan perkecambahan dan pertumbuhan yang seragam
- Ketika ditanam pindah, bibit dari benih yang baik daat tumbuh lebih cepat dan tegar.
- Benih yang baik akan memperoleh hasil yang tinggi
- Penanaman bibit muda (umur 10-15 hari setelah sebar) memungkinkan bagi tanaman untuk tumbuh lebih baik dengan jumlah anakan cenderung lebih banyak.
- Bibit muda memiliki kemampuan beradaptasi yang lebih baik dibandingkan dengan bibit tua
- Perakaran bibit berumur < 15 hari lebih cepat beradaptasi dan lebih cepat pulih dari stress akibat dipindahkan dari persemaian ke lahan pertanaman.
- Pada daerah endemis keong mas dianjurkan menggunakan bibit lebih tua.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar