Rabu, 05 Maret 2014

keunggulan padi

KEUNGGULAN PADI

Inpari 13 adalah salah satu varietas unggul baru yang dilepas oleh Balai Besar Penelitian Padi (BB Padi) pada tahun pada tahun 2010. Inpari 13 merupakan varietas hasil pemuliaan metode seleksi pedigree dari hasil persilangan OM606/IR18348-36-3-3.
Varietas ini punya berbagai kehebatan dibandingkan varietas lainnya terutama dalam hal umurnya yang sangat genjah dan kekuatan untuk bulirnya yang besar untuk susah dirontokan (terkadang oleh petani sering disebut varietas "Gatot gaca" akibat sangat susah dirontokan. Namun demikian varietas ini menjadi varietas andalan untuk mendukung program IP 300 dan IP 400.
Berikut adalah kelebihan dari Inpari 13 :
1. Umur genjah +/- 99 hari (Gambar sebelah : tanaman yang sudah menguning adalah inpari 13, sekitarnya adalah Ciherang)
2. Gabah kuning bersih, ramping, dan memiliki harga jual gabah yang bagus pada tingkat tengkulak
3. Potensi hasil 8.0 ton/ha dengan rata-rata hasil riil 6.6 ton/ha
4. Cocok ditanaman di dataran rendah - tinggi 600 mdpl.
5. Tahan terhadap  hama WBC 1, 2 dan 3 ; dan Tahan  penyakit blas ras 033, MR blas 133, 073 dan 173

Varietas ini mulai diproduksi secara besar-besaran pada tahun 2011. Karena sifat genjah dan bulirnya yang kuning bersih membuat varietas ini mulai berkembang luas di Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar